Selamat Membaca

「Aku tahu bahwa party "Black Silver " telah dibubarkan, tetapi apa yang terjadi pada pemimpin mereka, Aldred? 」
TL Note : Black Silver adalah nama party milik si MC saat dia masih menjadi petualang
Di kerajaan Abalonia, jauh di bagian barat Nordende tempat Aldo saat ini tinggal, raja Abalonia bertanya dengan suara nyaring dan bermartabat di dalam ruang audiensi mewah yang menampilkan keseriusan kerajaan.
「- Tentang itu ... Kami juga tidak tahu keberadaannya」
Pria tersebut hampir tidak bisa memberikan jawaban yang pasti kepada raja sambil bermandikan keringat dingin yaitu Ketua Guild.
Namanya adalah Barok, orang yang memegang otoritas tertinggi di guild petualang kerajaan.
Meskipun ia mengenakan baju atasan yang bagus dengan celana panjang dan jubah, otot-ototnya yang menonjol masih sulit untuk disembunyikan. Dapat dikatakan bahwa dia tidak terlihat seperti orang yang cocok dengan ruang audiensi mewah tempat dimana mereka berada saat ini.
Dia lebih mirip petualang yang diperlengkapi dengan perlengkapan penuh untuk party penaklukan monster.
Raja membuka mulutnya lagi dengan alisnya yang dirajut mendengar jawaban dari Barok.
「Elliot menikah ke rumah keluarga Elfiore, Kurune mengajar di akademi sihir, dan aku mendengar bahwa Kiel masih di kerajaan. Jadi, bagaimana mungkin kita tidak tahu di mana Aldred berada? 」
Ketika dia mendengar kata-kata penghinaan raja, Barok memasang wajah pahit, tetapi entah bagaimana dia berhasil menahannya.
Apa yang terlintas dalam pikirannya adalah saat Kiel datang untuk menyatakan pensiun dengan senyum di wajahnya.
「Aku ingin beristirahat sebentar setelah pertarungan sengit dengan naga」
Tiba-tiba party petualang rank-A yang membunuh seekor naga telah bubar.
Setelah dia lebih tenang akibat dari keributan tersebut, dia mendengarkan kisah Kiel dan yang lainnya, dan tidak terlalu memperhatikan bagian di mana Aldred membutuhkan waktu untuk memulihkan diri.
Aldred memberi kesan kepada orang lain bahwa dia agak berkecil hati setelah membunuh seekor naga, jadi Barok berpikir bahwa dia pasti akan pulih jika berada di rumahnya.
「Tentu saja, Aldred tampak agak kehilangan tujuan setelah membunuh naga itu. Aku tahu bahwa penyembuhan pikiran memerlukan waktu yang lama, tetapi bukankah aneh jika kita bahkan tidak tahu kemana dia pergi? Itu sangat bertentangan dengan rencana awal 」
Barok tahu apa yang ingin dikatakan sang raja.
Naga adalah tipe monster terkuat. Monster yang gagah dengan ukuran besar dan sisik yang keras menari di langit, dan dibantai oleh sekelompok party petualang rank A di kerajaan kita.
Monster itu menyerang orang dan hewan dari langit dengan tindakannya, sehingga menakuti orang-orang.
Keputusasaan dirasakan oleh semua orang karena tidak ada yang tahu kapan naga itu akan menyerang.
Jika kau mencoba menyerangnya dengan pedang, kau tidak akan bisa melukai sisiknya yang keras dan kau bisa saja dibakar oleh nafasnya yang panas.
Monster itu adalah makhluk yang menyebabkan bencana luar biasa dengan kekuatannya yang di luar nalar.
Aldred dan yang lainnya yang telah membunuh naga itu adalah simbol harapan bagi seluruh rakyat. Mereka adalah pahlawan bagi mereka.
Dia bahkan bisa dinobatkan sebagai raja suatu negara.
Dia seharusnya menikah menjadi bangsawan dengan seorang putri atau memiliki pernikahan yang ditakdirkan dengan seorang putri bangsawan.
Jika dia ada di sini, itu berarti kerajaan itu aman, dan warga akan hidup lebih bahagia.
Selain itu, pada saat monster dan naga kuat muncul di negara lain, kerajaan akan memiliki keuntungan dalam hal diplomasi ketika mereka bisa mengirim Aldred untuk membantu.
Namun, pemimpin party pembantaian naga tersebut tidak dapat ditemukan.
Meskipun dia berasal dari negara ini sendiri.
「Apakah tidak ada orang lain yang tahu kemana dia pergi? 」
「... Jika tidak seorang pun yang mengatakan bahwa mereka telah melihatnya, aku khawatir dia mungkin sudah meninggalkan negara ini」
Raja mendengus tidak senang atas jawaban Barok.
Akulah yang seharusnya marah. Kiel adalah orang yang memberiku penjelasan panjang tentang mengapa party mereka dibubarkan. Jika saja dia membuat janji untuk bertemu denganku, Aldred, jangan tiba-tiba menghilang begitu saja.
Kemudian, Barok mendengar bahwa Aldred berada di tengah pemulihan mental. Ketika dia pergi untuk memeriksanya setelah beberapa saat, tidak ada orang di rumahnya.
Jelas pada titik itu dapat dikatakan bahwa dia tidak lagi berada di kerajaan. Teman-temannya yang tahu kemana dia pergi juga tidak memberi tahu kami.
Barok mengejar Kiel, yang memberinya informasi palsu sebagai pengalih perhatian, tetapi Kiel sudah menghilang seolah dia mengetahuinya.
「Aldred belum melakukan perannya untuk negara ini. Dapatkan informasi lebih lanjut dari teman-temannya tentang keberadaan Aldred dan bawa dia kembali ke sini. Kau diizinkan menggunakan prajuritku jika situasinya memang mengharuskannya 」
「Ya, Baiklah」
Barok membungkuk dalam-dalam dan menundukkan kepalanya seolah-olah dia tidak ingin raja melihat ekspresi masam di wajahnya.
Dia berpikir bahwa tidak ada hal baik yang dapat terjadi dengan menghalangi kehidupan baru yang mereka pilih.
「Sekarang, keluarlah」